Pj Wali Kota Hadiri HUT Ke-103 RSD Gunung Jati Kota Cirebon

- Penulis Berita

Minggu, 1 September 2024 - 15:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj Wali Kota Hadiri HUT Ke-103 RSD Gunung Jati Kota Cirebon

Cirebon patrolinews86.com – Pj Wali Kota Cirebon, Drs H Agus Mulyadi MSi hadir sebagai pembina upacara dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-103 Rumah Sakit Daerah (inilah) Gunung Jati Kota Cirebon, Sabtu (31/8/2024). Acara ini menandai perjalanan panjang dan dedikasi RSD Gunung Jati dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Dalam sambutannya, Pj Wali Kota mengungkapkan rasa terima kasih dan kebanggaan atas kontribusi dan pencapaian RSD Gunung Jati.

“103 tahun tentu saja sebuah perjalanan yang sangat panjang bagi sebuah institusi pelayanan kesehatan. Atas peran dan eksistensinya selama ini, saya mengucapkan terima kasih sekaligus merasa bangga atas segala upaya, kerja keras, dan pencapaian dari RSD Gunung Jati dalam memastikan masyarakat Kota Cirebon terpenuhi kebutuhannya dalam bidang pelayanan kesehatan,” ujarnya.

Pj Wali Kota menambahkan bahwa dengan nilai-nilai Integrity, Optimistic, dan Energetic, diharapkan sumber daya manusia di RSD Gunung Jati dapat terus menjaga integritas, optimisme, dan semangat pengabdian dalam memberikan pelayanan terbaik melalui peningkatan mutu dan keselamatan pasien.

“Peningkatan kualitas pelayanan publik dapat dilakukan melalui penyelesaian pengaduan yang cepat dari penyedia layanan. Pengelolaan pengaduan pelayanan publik adalah bagian penting untuk meningkatkan kualitas layanan yang diberikan pemerintah. Seyogyanya pengaduan pelayanan publik merupakan wujud partisipasi masyarakat,” tambahnya.

Dalam implementasi pelayanan publik pada Rumah Sakit Daerah Gunung Jati Kota Cirebon, salah satu bentuk transformasi yang diwujudkan oleh RSD Gunung Jati yaitu tersedianya wadah pengaduan pelayanan publik dan pendaftaran secara online dalam bentuk Aplikasi Jati Isun. RSD Gunung Jati juga menerapkan penghapusan atau kesetaraan ruang perawatan kelas 1, 2, dan 3 menjadi Kelas Rawat Inap Standar (KRIS).

Di kesempatan yang sama, Pj Wali Kota meresmikan pelayanan Kamar Operasi IGD Lantai 4 yang dilengkapi dengan Ultimate Service Agent, termasuk pelayanan sub spesialis Bedah. Keempat layanan baru ini mencakup pelayanan Neuro Pediatric, Fetomaternal, Neurologi Intervensi, dan Bedah Onkologi.

“Dengan adanya 4 pelayanan ini, sebagai upaya peningkatan pelayanan, khususnya agar kasus-kasus yang memerlukan penanganan emergensi bisa ditangani dalam satu bangunan terpadu,” tuturnya.

Sebelum upacara, Pj Wali Kota juga meninjau pelaksanaan pemeriksaan kesehatan untuk pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah menjelang Pilkada, menunjukkan komitmen pemerintah kota dalam memastikan kesehatan calon pemimpin daerah. (Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Cirebon)

( M.idr)

Berita Terkait

Pengguna Jalan Nasional Wilayah 1 Jabar, Berikan Kado Istimewa Jalan Rusak Bagi Pengguna Jalan Di Hari Bhakti PU ke 79
Kesultanan Cirebon dan Republik: Sebuah Kajian Hubungan Kekuasaan dan Identitas Nasional
Ajak Pemuda Jauhi Judol, Diskominfo Klaten Gelar Turnamen MLBB.
Sertijab Sekretaris Ditjenpas, Gun Gun Gunawan Siap Lanjutkan Program Strategis Pemasyarakatan
Lapas Brebes Kembali Berhasil Mempertahankan Predikat P2HAM, 2 Tahun Berturut-turut Konsisten Jaga Prestasi
Apresiasi Perwakilan Ormas PSHT P16, Audensi dengan Kapolres Dalam Penanganan permasalahan
Cara Kalapas Brebes Berikan Suntikan Semangat dan Motivasi Bagi Warga Binaan Lepas Salat Dhuhur Berjamaah
Heboh.. ! Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Holtikultura Kabupaten Bandung Barat kabarnya digugat LBH Ratu Adil Bandung
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 5 Desember 2024 - 20:28 WIB

Kapolres Lahat Hadiri Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pilgub Dan Pilbup Lahat 2024

Rabu, 4 Desember 2024 - 18:49 WIB

Mabes polri syukuran hut polairud ke 74

Minggu, 1 Desember 2024 - 09:35 WIB

Kakorlantas polri pastikan arus lalulintas lancar libur nataru 2025

Rabu, 27 November 2024 - 13:35 WIB

Polre Lahat Gelar Apel Gabungan Sinergitas untuk Ciptakan Kondisi Aman Pilkada 2024

Selasa, 26 November 2024 - 15:26 WIB

Kodim 0405 Lahat Ikut Serta Dalam Apel Sinergisitas Dan Pergeseran Pasukan Pengamanan Pilkada

Selasa, 26 November 2024 - 15:24 WIB

Polres Pekalongan Gelar Serpas Pam TPS, Kapolres Tegaskan Jaga Netralitas TNI-Polri

Senin, 25 November 2024 - 16:05 WIB

Polres Tegal Gelar Pemeriksaan dan Kesehatan Personel Dalam Rangka Pengamanan Pemilu 2024

Senin, 25 November 2024 - 16:01 WIB

Plt. Kapolres Boyolali Pimpin Apel Pergeseran Pasukan untuk Pengamanan Pemungutan Suara Pemilukada 2024

Berita Terbaru

LINTAS DAERAH

Maling Kembali Beraksi Di Pasar Alok, Kota Maumere

Minggu, 8 Des 2024 - 11:20 WIB

PEMERINTAH DAN PARLEMEN

Ajak Pemuda Jauhi Judol, Diskominfo Klaten Gelar Turnamen MLBB.

Sabtu, 7 Des 2024 - 17:36 WIB