Bupati Klaten Hj.Sri Mulyani Buka Festival Antikorupsi Tahun 2024, di Graha Bung Karno Klaten.

- Penulis Berita

Kamis, 12 September 2024 - 21:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Klaten Hj.Sri Mulyani Buka Festival Antikorupsi Tahun 2024, di Graha Bung Karno Klaten.

 

KLATEN – Patrolinews86.com. Inspektorat Daerah Kabupaten Klaten menggelar Festival Antikorupsi 2024 di Graha Bung Karno (GBK) Klaten, Rabu-Kamis (11-12/9/2024). Festival tersebut digelar dalam rangka menyambut Hari Antikorupsi Sedunia pada Desember mendatang.

Kegiatan yang mengambil tema “Merayakan Integritas Bersinergi dan Aksi Mewujudkan Generasi Antikorupsi” ini diramaikan dengan stan pameran dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Klaten. Bupati Klaten, Hj.Sri Mulyani S.M, Msi hadir secara langsung dalam kegiatan tersebut didampingi Sekda Klaten dan kepala OPD Kabupaten Klaten.

Festival Antikorupsi 2024 juga dihadiri jajaran Forkompimda Klaten, perwakilan Inspektorat Daerah se-Solo Raya dan Direktorat Sosialisasi dan Kampanye KPK.

Inspektur Daerah Kabupaten Klaten, Agus Suprapto menyampaikan tujuan digelarnya Festival Antikorupsi 2024 sebagai sosialisasi budaya antikorupsi sekaligus sosialisasi pelayan publik Kabupaten Klaten yang bebas korupsi, dan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mencegah korupsi.

“Festival Anti Korupsi 2024 ini diharapkan bisa bermanfaat untuk usaha pemberantasan korupsi di Kabupaten Klaten, dan dapat mewujudkan Visi dan Misinya bisa tercapai, sehingga Kabupaten Klaten bisa maju, mandiri, dan sejahtera,” ujarnya.

Festival Antikorupsi 2024 Kabupaten Klaten juga dimeriahkan berbagai lomba yang diikuti masyarakat, seperti lomba stand up comedy hingga lomba esai antikorupsi. Dalam kesempatan tersebut, turut digelar pengukuhan anggota Paskibraka Kabupaten Klaten 2024, Duta Genre Klaten 2024, Duta Pariwisata Klaten 2024, dan Putri Otonomi Indonesia 2024 sebagai Duta Antikorupsi Kabupaten Klaten.

Bupati Klaten, Hj.Sri Mulyani,S.M, Msi berharap Festival Antikorupsi tersebut dapat menjadi sarana yang efektif untuk membangun dan menguatkan budaya antikorupsi di Kabupaten Klaten. Menurutnya melalui festival ini, Pemkab Klaten berkomitmen sebagai penggerak pencegahan korupsi. Ia juga mengajak seleuruh masyarakat Kabupaten Klaten untuk bergerak bersama dalam pencegahan korupsi dan menerapkan perilaku antikorupsi.

“Festival Antikorupsi ini yang melibatkan semua komponen baik dari jajaran Inspektorat Kabupaten Klaten, perangkat daerah, penyelenggara layanan publik, pelajar, komunitas anti korupsi, dan masyarakat umum selaku pengguna layanan publik. Dalam kesempatan ini saya mengajak seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Klaten untuk turut mendukung upaya pencegahan korupsi dan menjadikan perilaku antikorupsi sebagai budaya,” ungkap Bupati.

Penyelenggaraan Festival Antikorupsi 2024 Kabupaten Klaten juga mendaatkan apresiasi dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI. Dalam festival ini, KPK RI juga menggelar sosialisasi pendidikan antikorupsi melalui bus antikorupsi. ( Samira/Kominfo Klt )

Berita Terkait

Pengguna Jalan Nasional Wilayah 1 Jabar, Berikan Kado Istimewa Jalan Rusak Bagi Pengguna Jalan Di Hari Bhakti PU ke 79
Kesultanan Cirebon dan Republik: Sebuah Kajian Hubungan Kekuasaan dan Identitas Nasional
Ajak Pemuda Jauhi Judol, Diskominfo Klaten Gelar Turnamen MLBB.
Sertijab Sekretaris Ditjenpas, Gun Gun Gunawan Siap Lanjutkan Program Strategis Pemasyarakatan
Lapas Brebes Kembali Berhasil Mempertahankan Predikat P2HAM, 2 Tahun Berturut-turut Konsisten Jaga Prestasi
Apresiasi Perwakilan Ormas PSHT P16, Audensi dengan Kapolres Dalam Penanganan permasalahan
Cara Kalapas Brebes Berikan Suntikan Semangat dan Motivasi Bagi Warga Binaan Lepas Salat Dhuhur Berjamaah
Heboh.. ! Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Holtikultura Kabupaten Bandung Barat kabarnya digugat LBH Ratu Adil Bandung
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 5 Desember 2024 - 20:28 WIB

Kapolres Lahat Hadiri Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pilgub Dan Pilbup Lahat 2024

Rabu, 4 Desember 2024 - 18:49 WIB

Mabes polri syukuran hut polairud ke 74

Minggu, 1 Desember 2024 - 09:35 WIB

Kakorlantas polri pastikan arus lalulintas lancar libur nataru 2025

Rabu, 27 November 2024 - 13:35 WIB

Polre Lahat Gelar Apel Gabungan Sinergitas untuk Ciptakan Kondisi Aman Pilkada 2024

Selasa, 26 November 2024 - 15:26 WIB

Kodim 0405 Lahat Ikut Serta Dalam Apel Sinergisitas Dan Pergeseran Pasukan Pengamanan Pilkada

Selasa, 26 November 2024 - 15:24 WIB

Polres Pekalongan Gelar Serpas Pam TPS, Kapolres Tegaskan Jaga Netralitas TNI-Polri

Senin, 25 November 2024 - 16:05 WIB

Polres Tegal Gelar Pemeriksaan dan Kesehatan Personel Dalam Rangka Pengamanan Pemilu 2024

Senin, 25 November 2024 - 16:01 WIB

Plt. Kapolres Boyolali Pimpin Apel Pergeseran Pasukan untuk Pengamanan Pemungutan Suara Pemilukada 2024

Berita Terbaru

LINTAS DAERAH

Maling Kembali Beraksi Di Pasar Alok, Kota Maumere

Minggu, 8 Des 2024 - 11:20 WIB

PEMERINTAH DAN PARLEMEN

Ajak Pemuda Jauhi Judol, Diskominfo Klaten Gelar Turnamen MLBB.

Sabtu, 7 Des 2024 - 17:36 WIB