Peringatan Upara Hari Bhayangkara Ke 78 Tahun 2024 Di Polres Sikka Berlangsung Tertib, Khidmat Dan Meriah.

- Penulis Berita

Senin, 1 Juli 2024 - 14:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peringatan Upara Hari Bhayangkara Ke 78 Tahun 2024 Di Polres Sikka Berlangsung Tertib, Khidmat Dan Meriah.

Kab.Sikka patrolinews86.com- Maumere, NTT. Polres Sikka menggelar upacara peringatan Hari Bhayangkara yang ke-78 yang berlangsung dengan penuh khidmat di lapangan apel Polres Sikka, Jalan Jenderal Ahmad Yani 1 Maumere.

Acara ini dimulai pukul 07.30 WITA dan dipimpin langsung oleh Kapolres Sikka : AKBP Hardi Dinata H., S.I.K., MM.
Dengan tema : “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas,”.

Upacara ini menekankan pentingnya peran Polri dalam mendukung kemajuan ekonomi bangsa.

Upacara tersebut diikuti oleh berbagai peleton yang terdiri dari personil Kodim 1603, Lanal Maumere, Brimob Den B Pelopor, Samapta, Lantas, Staf, Bhabinkamtibmas, Polair, Intelresnarkoba, Dishub Kab. Sikka, Basarnas, Sat. Pol PP Kab. Sikka, KBPP Polri, PMI Kab. Sikka, serta Mahasiswa Universitas Nusa Nipa, Maumere.

Turut hadir dalam acara ini antara lain : Pj. Bupati Sikka Adrianus Firminus Parera, SE, M.Si, Forkompimda Kab. Sikka, pimpinan OPD Kab. Sikka, Ketua KPU Kab. Sikka, Ketua Bawaslu Kab. Sikka, Para Akademisi, Tokoh Agama, pimpinan BUMN/D, tokoh masyarakat, Ketua dan pengurus Bhayangkari Cabang Sikka, tamu undangan, serta teman-teman pers.

Apel Upacara dimulai dengan memasuki lapangan upacara oleh Komandan Upacara ialah : IPTU Muslikan Sara, SM, MM, selanjutnya diikuti oleh kedatangan Inspektur Upacara AKBP Hardi Dinata H.
Setelah penghormatan kepada Inspektur Upacara dan pemeriksaan pasukan, acara dilanjutkan dengan mengheningkan cipta, pengucapan TriBrata, dan amanat dari Kapolres Sikka.

Peringatan ini juga dimeriahkan dengan lantunan lagu Mars Polri dan Andika Bhayangkari, serta diakhiri dengan lagu Hymne Polri.
Seluruh rangkaian acara berlangsung dengan aman, tertib dan lancar.

Setelah usai upacara resmi ditutup, acara dilanjutkan dengan pertunjukan pentas seni dan karnaval yang menampilkan talenta-talenta lokal yang tentunya menarik.

Para pemenang pentas seni diberikan penghargaan dalam suasana yang penuh suka cita.

Selanjutnya pemberian Reward kepada anggota yang berprestasi dalam hal ini atas dedikasinya sebagai mentor dalam memberikan pembinaan kepada bintara remaja,
Nama-nama tersebut, ialah :

1). Aiptu Desblas Alexander Misa.

2). Aiptu Petrus Ndolu Bia Harving.

3). Aipda Andy Rusdy R.

4). Aipda Agustinus Harapan.

5). Aipda Yohanes Rusman.

6). Aipda Haerul.

7). Bripka Robertus Ade Selem.

8). Bripka Yosephus Edberto Hure.

9). Brigpol Pius Sareng Ghawa Pa, S. Kok

10). Brigpol Arnold Bentrusni Ludassos, S.H

11). Brigpol Febyanto Konradus Bana, S.H

12). Briptu Agustinus Rudyard Moa Laro.

Bapak Kapolres Sikka yang menyerahkan penghargaan ini kepada 12 nama anggota Polres Sikka diatas, tentunya penghargaan ini diberikan karena atas dedikasi dan keberhasilan sebagai pembina dalam kegiatan Bintra terhadap Bintara Remaja Polres Sikka untuk menumbuhkan Moral, Kedisiplinan dan Semangat juang bintara remaja (dilanjutkan foto bersama).

Selanjutnya acara diakhiri dengan ramah tamah bersama seluruh peserta dan undangan, menciptakan momen kebersamaan dan keakraban di antara para hadirin yang ada hari ini

Lip Soni g

Berita Terkait

Polres Lahat Gelar Apel Pasukan Terpusat, Ops Ketupat Musi 2025
Polres Lahat Gelar Rakor Lintas Sektoral Ops Ketupat Musi 2025 Persiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1446-H
Polres Lahat Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim Dan Awak Media
Kapolri Pastikan Kesiapan Pengamanan Arus Mudik dan Layanan Valet & Ride Polda Jateng
Kapolri Pastikan Kesiapan Pengamanan Arus Mudik dan Layanan Valet & Ride Polda Jateng
Polres Cirebon Kota Cek Kesiapan Pos Pengamanan dan Pelayanan Ops Ketupat Lodaya 2025
Kapolri dan panglima tni sepakat usut tuntas penembakan Anggota polri di Way Kanan.
Unit Pidsus Polres Lahat laksanakan Sidak, Tera, pengecekan dan memonitoring di SPBU Lahat, BBM Bersubsidi di Lahat Sesuai Standar

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 19:27 WIB

Indramayu Segera Miliki TPST, Kelola Sampah Jadi ‘Keripik Sampah’*

Kamis, 20 Maret 2025 - 18:42 WIB

Dharma Wanita dan PKK Kabupaten Majalengka Gelar Bazzar Ramadhan 1446 H.

Selasa, 18 Maret 2025 - 14:21 WIB

Peringati Nuzulul Quran, Polres Pekalongan Gelar Santunan kepada Kaum Dhuafa

Selasa, 18 Maret 2025 - 14:06 WIB

SIBER MALIK , ditanda tangani bersama Bupati Majalengka

Selasa, 18 Maret 2025 - 08:37 WIB

Ketua Repdem Kuningan Di Dampingi Praktisi Hukum LBH Ratu Adil Bertemu Tokoh Pangandaran Bertangan Besi Jeje Wiradinata

Senin, 17 Maret 2025 - 12:16 WIB

Percepat Respon Aduan Masyarakat, Bupati Buka Layanan WhatsApp Melalui Lapor Kuningan Melesat

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:04 WIB

Semarak Kreasi Pramuka Ramadhan Kwartir Ranting Subang, ditutup Wabup Tuti

Sabtu, 15 Maret 2025 - 09:46 WIB

Wakil Bupati Hadiri Acara Safari Ramadhan Di Desa Banjarwangunan Kecamatan Mundu. 

Berita Terbaru

PEMERINTAH DAN PARLEMEN

Indramayu Segera Miliki TPST, Kelola Sampah Jadi ‘Keripik Sampah’*

Kamis, 20 Mar 2025 - 19:27 WIB