Pemdes Cihideng girang Adakan Seleksi Perangkat Desa Untuk Jabatan Kaur.umum
Kuningan,Patrolinews86.com-
Seleksi jabatan perangkat desa adalah proses penerimaan dan penunjukan aparatur desa untuk mengisi kekosongan jabatan dalam struktur pemerintahan desa. Proses ini melibatkan beberapa tahapan, mulai dari pendaftaran, seleksi administrasi, tes tertulis, tes wawancara, hingga pengumuman hasil dan pengangkatan.
[18/6, 13.29]
Seleksi jabatan perangkat desa sangat penting. Seleksi yang baik memastikan bahwa orang yang mengisi posisi tersebut memiliki kualifikasi dan kompetensi yang dibutuhkan untuk menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan efektif, serta mampu memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat desa.
Salah satu contoh seleksi perangkat desa untuk jabatan kaur.umum yang sedang di laksanakan hari ini oleh Pemerintah Desa Cihidenggirang Kecamatan Cidahu Kabupaten Kuningan bertempat di Gedung Balai Desa Cihidenggirang Rabu,(18/6)
Kepala Desa Cihidenggirang Aman saat di wawancarai patroli di Balai Desa menjelaskan ” ya hari ini sedang di adakan seleksi atau penjaringan perangkat desa untuk jabatan kaur umum dan ada enam kontestan yang sedang proses seleksi Ujarnya.”
Para tamu undangan yang hadir dalam acara ini di antaranya Camat Cidahu beserta Jajaran, Dinas DPMD, BPD, Masyarakat serta dari unsur TNI/POLRI.
Tujuan utama diadakan seleksi perangkat desa adalah untuk mendapatkan individu yang kompeten, berintegritas, dan memiliki dedikasi tinggi untuk menjalankan tugas pemerintahan di tingkat desa, serta untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dan profesionalisme aparatur desa.(Bie)