Empat OPD Siap Tempati Gedung Baru Setda Kuningan diantaranya Bappeda, Bakesbangpol, Inspektorat dan  Satpol PP 

- Penulis Berita

Jumat, 11 April 2025 - 20:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kuningan  patrolinews86.com –Bupati Kuningan Dr. Dian Rachmat Yanuar, M.Si pimpin rapat koordinasi pemindahan empat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ke Gedung Sekretariat Daerah (Setda) yang baru di Kompleks Kuningan Islamic Center. Rapat dilaksanakan pada Kamis, 10 April 2025, bertempat di Ruang Rapat Setda Kuningan.

Deden Kurniawan, M.Si Asisten Perekonomian dan Pembangunan sebagai Ketua Tim Penataan Perkantoran dan Landmark Kabupaten Kuningan, menjelaskan bahwa empat OPD yang akan dipindahkan yaitu Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda), Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol), Inspektorat, dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

“Bappeda, Bakesbangpol, dan Inspektorat direncanakan menempati gedung utama Setda, sedangkan Satpol PP akan menempati gedung di sisi selatan,” terangnya.

Bupati Kuningan, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si menegaskan pemindahan OPD ini dilakukan untuk mendorong efisiensi dan efektivitas pelayanan serta memperkuat koordinasi antarinstansi.

“Beberapa ruangan di lantai 1 hingga 3 akan dioptimalkan agar tertata dan terisi seluruhnya. Saya berharap proses pemindahan ini berlangsung pada 18 hingga 21 April 2025,” ungkap Bupati Dian.

Kesiapan mendukung rencana tersebut disampaikan langsung oleh Inspektur Kuningan Drs. Deniawan, M.Si, Kepala Bappeda Ir. Usep Sumirat, Kepala Satpol PP Drs. Agus Basuki, M.Si, serta Kepala Bakesbangpol Drs. H. Nurahim, M.Si.

Setelah pembahasan teknis dalam rapat, kegiatan dilanjutkan dengan survei langsung ke ruangan-ruangan yang akan dijadikan kantor baru bagi empat OPD tersebut. (BagProkompim/ ds)

 

 

 

Berita Terkait

Hari jadinya Desa Jagara Kuningan ke-366 dihadiri bupati Dian Rachmat Yanuar 
Rencana Halal Bihalal Pemda Pemalang di Jakarta Tuai Kritik: Boros, Berpotensi Langgar Etik dan Hukum, GMOCT Turut Prihatin
Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Hadir di Kuningan
Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan Republik Indonesia, Luncurkan Program Pengentasan Kemiskinan di Kab Kuningan
Bupati Kuningan Dian, Bagikan 25 Roda Dua Bagi Desa Berprestasi PBB
Acara Pelepasan Siswa Kelas XII SMAN 2 Lahat Di Hadiri Oleh Bupati Lahat Bursah Zarnubi.
Adam Voice: Simfoni Rohani Dari Wolokoli Yang Menggema Hingga ke Pelosok.
Wali Kota Cirebon membuka Forum Konsultasi Publik RPJMD 2025–2029 dan Musrenbang RKPD 2026
Tag :

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 06:23 WIB

Ketum GMOCT Kecam Video TikTok Menghina Profesi Wartawan Potensi Jatuhkan Marwah Jurnalis Indonesia

Minggu, 27 April 2025 - 07:29 WIB

Respon Cepat Polsek Babakan Polresta Cirebon Gagalkan Aksi Konten Tawuran Antar Geng Motor

Jumat, 25 April 2025 - 22:05 WIB

Polres Garut Tahan Pelaku Arisan Online Bodong, Modus Janjikan Keuntungan Menggiurkan

Kamis, 24 April 2025 - 15:57 WIB

Polsek Kikim Barat Berhasil Ringkus Tersangka Pencurian Di Toko Ponsel

Kamis, 24 April 2025 - 15:53 WIB

Satres Narkoba Polres Lahat Berhasil Amankan Dua Tersangka Pengedar Ganja Di Desa Air Lingkar

Kamis, 24 April 2025 - 06:52 WIB

Respon Aduan Warga Melalui Call Center 110, Polres Pekalongan Gerak Cepat Cek Lokasi

Kamis, 24 April 2025 - 06:40 WIB

Wilson Lalengke: “Jika Polisi Terbiasa Kriminalisasi Warga, Maka Negara Sedang Sakit”*

Kamis, 24 April 2025 - 06:34 WIB

Viral di YouTube: Ayah Korban Tuduh Irjen Fadil Imran, Benarkah Ada Kriminalisasi?”*

Berita Terbaru