*Menyambut Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad.Saw Pemdes Kertasari Bersama Warga Laksanakan Bersih-Bersih*
Patrolinews86.com Purwakarta -Pemerintah Desa (Pemdes) Kertasari Kecamatan Bojong Kabupaten Purwakarta menyambut peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW dengan melaksanakan bersih-bersih jalan, baik jalan desa, jalan lingkungan juga bersih-bersih di masjid-masjid, dan majlis-majlis Ta’lim sewilayah Desa Kertasari.
Kepala Desa Kertasari Kecamatan Bojong H.Ta’limuddin saat dikonfirmasi media melalui pesan singkat WhatsApp, pada Sabtu 11 Januari 2025 mengatakan bahwa kerja bakti ini adalah kegiatan rutin setiap tahun yang dilakukan kami, bahkan Babinsa dan Bhabinkamtibmas pun turut melaksanakan kerja bakti berbaur dengan warga setempat. “Ucap H.Ta’limuddin.
Kegiatan bersih-bersih kami lakukan selama dua hari, yaitu hari Jum’at sekaligus kegiatan Jum’at Bersih (Jumsih) kegiatan tersebut selain menyambut peringatan Isra Mi’raj juga untuk menumbuhkembangkan sikap kepedulian Perangkat Desa juga masyarakat Desa terhadap lingkungan sekitar tempat tinggal mereka. “Harap Kades Kertasari H.Ta’limuddin.
Perangkat Desa juga masyarakat yang dipandu dua Babin, yaitu Babinsa dan Babinkamtibmas saat melaksanakan kegiatan bersih-bersih mereka sangat berantusias menyambut kegiatan peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW, walaupun kegiatan ini setiap tahun kami lakukan. “Pungkas Kades Kertasari H.Ta’limuddin.
Penulis : Bah Endang