Kapolres Lahat Pimpin Anev Gelar Operasional 2024 Dan Rencana Program Tahun 2025
Lahat–Sumssel : Patroli News86.com
Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S. Sinaga, SH, SIK, MH, memimpin kegiatan Analisis dan Evaluasi (Anev) gelar operasional tahun 2024 dan perencanaan program tahun 2025, yang berlangsung di Aula Mapolres Lahat. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolres Kompol Ishandi Saputra, SH, SIK, MIK, pejabat utama Polres Lahat, kapolsek jajaran, serta perwira staf yang terlibat dalam perencanaan dan pelaksanaan tugas kepolisian. Selasa (7/1/2025)
Dalam sambutannya, Kapolres Lahat menegaskan pentingnya evaluasi terhadap seluruh pelaksanaan tugas kepolisian pada tahun 2024. Ia menyampaikan, Anev ini bertujuan untuk menilai sejauh mana pencapaian program kerja tahun lalu dan merumuskan langkah strategis untuk menyusun program kerja di tahun 2025.
Selama kegiatan Anev, masing-masing unit Polres Lahat memaparkan hasil kerja dan tantangan yang dihadapi sepanjang tahun 2024. Evaluasi ini juga menyoroti berbagai upaya yang telah dilakukan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), serta penegakan hukum di wilayah hukum Polres Lahat.
Kapolres Lahat turut memberikan arahan terkait rencana program kerja untuk tahun 2025, yang mencakup peningkatan kapasitas personel, penguatan sistem intelijen, serta optimalisasi pemanfaatan teknologi dalam mendukung tugas kepolisian. Ia juga mengingatkan bahwa tantangan di tahun 2025 akan semakin kompleks, sehingga diperlukan inovasi dan kerja sama yang lebih baik antara Polres Lahat dan berbagai pihak untuk menciptakan situasi yang lebih kondusif.
Acara ditutup dengan sesi diskusi dan tanya jawab, memberikan kesempatan bagi anggota Polres Lahat untuk memberikan masukan dan saran demi suksesnya pelaksanaan program-program di masa depan. Kapolres berharap, melalui Anev ini, Polres Lahat akan semakin siap menghadapi tantangan di tahun mendatang dan terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Agusman