Bupati Klaten Tutup TMMD Reguler Ke 114 Desa Mranggen dan KBMKB Desa Gedongjetis.

- Penulis Berita

Rabu, 24 Agustus 2022 - 19:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Klaten – Patrolinews86.com.
TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 tahap II di Desa Mranggen, Kecamatan Jatinom dan Karya Bhakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) ke-13 di Desa Gedongjetis, Kecamatan Tulung resmi ditutup dan tercapai sasaran 100 persen.

Kedua program tersebut secara bersamaan ditutup oleh Bupati Klaten, Hj.Sri Mulyani,SM dan Kasdim 0723/Klaten Mayor Czi Paulus Caesario Prasetyo Widarto, Rabu (24/08/2022) di Desa Gedongjetis, Kecamatan Tulung.

Bupati Klaten, Hj.Sri Mulyani,SM menyampaikan TMMD Desa Mranggen dan KBMKB Desa Gedongjetis sudah berjalan dengan lancar dan bermanfaat dengan masyarakat.
Ia memapaparkan terlaksananya kegiatan KBMKB di Desa Mranggen, Kecamatan Jatinom antara lain betonisasi jalan dengan volume panjang 250 meter, tebal 0,10 meter, dan lebar 3 meter, kemudian pembangunan talud jalan dengan volume panjang 910 meter, tinggi 1 m, dan tebal 0,30 meter, rehab tempat ibadah satu unit, dan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sebanyak lima unit telah selesai 100 persen.
Ia juga menjelaskan mengenai TMMD sengkuyung tahap II yakni sasaran fisik berupa pembangunan infrastruktur diantaranya betonisasi jalan volume panjang 500 meter, tebal 0,15 meter, dan lebar 3 meter, pembangunan talud panjang 510 meter, tinggi 0,70 meter, tebal 0,35 meter, rehab tempat ibadah satu unit, RTLH sebanyak empat rumah dan semua selesai 100 persen.

Ia menyebut ada pencapaian sasaran non fisik berupa penyuluhan kepada masyarakat tentang wawasan kebangsaan, penyuluhan narkoba, penyuluhan bela negara, penyuluhan stunting, posyandu dan posbindu, serta pelayanan KB kesehatan.
“Saya berharap dengan hasil semua pembangunan fisik yang telah tercapai bisa benar-benar bermanfaat bagi maysarakat terus dipelihara sebaik-baiknya dan terus dikembangkan, kemanunggalan TNI dan rakyat terus dilestarikan,” jelas Hj.Sri Mulyani,SM.

Masih ditempat yang sama Kasdim 0723/Klaten Mayor Czi Paulus Caesario Prasetyo Widarto menyampaikan kegiatan penutupan TMMD diharapkan bisa menjadi momentum untuk meningkatkan kebersamaan dan gotong royong serta kemanunggalan antara TNI dan rakyat dalam mengakselerasi program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Ia menjelaskan bahwa kegiatan TMMD Sengkuyung dikerjakan selama satu bulan sejak 26 juli sampai 24 Agustus 2022, dengan kerjasama para prajurit, pemerintah daerah, dan masyarakat.
“Kemanunggalan gotong royong luar biasa, kompak, seluruh stakeholder semuanya mendukung. Kami haturkan terimakasih atas segala partisipasi respon yang sangat baik khususnya dari masyarakat di Mranggen, Jetis, ataupun yang di Mranggen Jatinom, Sehingga semua berjalan sesuai rencana, hasil sesuai yang diharapkan, dan mudah-mudahan manfaat dan faedahnya dirasakan oleh seluruhnya,” tambah Kasdim 0723/Klaten.

Terakhir, Bupati Klaten dan Kasdim 0723/Klaten menandatangani berita acara penutupan TMMD ke-114 tahap II di Desa Mranggen, Kecamatan Jatinom dan Karya Bhakti Mandiri Klaten Bersinar KBMKB ke-13 di Desa Gedongjetis, dan emudian Kasdim 0723/Klaten menyerahkan kepada Bupati Klaten, Sri Mulyani. Dilanjutkan pengecekan betonisasi jalan di lokasi TMMD Sengkuyung Desa Gedongjetis, Kecamatan Tulung.( Samira/kominfo Klaten )

Berita Terkait

Penunjukan Pelaksana Tugas Kementerian Imi-Pas Percepat Proses Masa Transisi
Kapolsek Bersama Ketua MUI Hadiri Musyabaqah Tilawatil Qur’an Tingkat Kecamatan Darangdan
Kang Ujang Busthomi Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 2024 di Padepokan Anti Galau Desa Sinnarancang Kecamatan Mundu
Maksimalkan Produk Lokal, Lakpesdam NU Adakan Training Pengolahan Kentang Hitam di Kantor Desa Glintang, Kec Sambi.
Polres Boyolali Berhasil Ungkap Kasus Tindak Pidana Kekerasan Seksual.
Secara Virtual, Kalapas Brebes dan jajaran ikuti Penguatan Tusi Kadivpas Jateng
Dirjen KN: Dorong Transformasi Kemenkeu Menuju Organisasi Berbasis Data
Pemilihan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Dan Badan Legislatif Mahasiswa (BLM) Fakultas Hukum Universitas Nusa Nipa 2024-2029.

Berita Terkait

Jumat, 25 Oktober 2024 - 18:48 WIB

Forum Penyelamat Nativitas Tidak Mengakui Dan Mempercayai Kepemimpinan Kornelia Yasinta Kimang Secara “De Facto Dan De Jure”.

Kamis, 24 Oktober 2024 - 18:02 WIB

Jual Miras, Warung Makan serta Toko Kena Razia Polisi

Rabu, 23 Oktober 2024 - 16:36 WIB

Polri kerahkan ribuan personil dalam acara operasi mantap brata dalam pengamanan pilkada serentak 2024

Rabu, 23 Oktober 2024 - 16:07 WIB

Wujudkan pilkada aman dan damai gugus tugas di bentuk pengawasan pilkada 2024

Rabu, 23 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Polri berhasil meringkus pelaku brand ambasador ,judi online selebgram asal Bogor

Selasa, 22 Oktober 2024 - 19:07 WIB

Satlantas Polres Pekalongan Gelar Cek Kesehatan Gratis Terhadap Pengemudi Supir Angkot

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:25 WIB

Pertanyakan Ijazah Para Paslon Bupati, Puluhan warga Geruduk KPU Batang – batang 

Senin, 21 Oktober 2024 - 06:04 WIB

Subhanallah !!!. Perlakuan bejad pegawai kantor urusan agama terancam masuk bui, Di duga cabuli anak di bawah umur

Berita Terbaru

PEMERINTAH DAN PARLEMEN

Penunjukan Pelaksana Tugas Kementerian Imi-Pas Percepat Proses Masa Transisi

Jumat, 25 Okt 2024 - 16:16 WIB