Pastikan Keamanan dan Kenyamanan Pengunjung, Polres Brebes Intensif Patroli Obyek Wisata

- Penulis Berita

Minggu, 6 April 2025 - 14:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pastikan Keamanan dan Kenyamanan Pengunjung, Polres Brebes Intensif Patroli Obyek Wisata

Brebes,Patrolinews86,Com. – Dalam rangka memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung selama libur Lebaran 2025, selain menempatkan personil yang tergabung dalam Satgas Pengamanan Obyek Wisata di Operasi Ketupat Candi (OKC), Polres Brebes beserta jajaranya melaksanakan patroli di sejumlah destinasi wisata di wilayah Brebes pada Sabtu (5/4/2025).

Patroli ini merupakan upaya proaktif aparat kepolisian guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan seiring dengan bertambahnya jumlah wisatawan yang berkunjung kesejumlah obyek wisata (OW).

“Selain pengamanan lokasi, monitoring juga rutin dilaksanakan oleh pejabat utama Polres Brebes. Hal ini untuk memotivasi anggota dilapangan sekaligus memastikan tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan, terutama dengan meningkatnya arus pengunjung selama libur Lebaran,” jelas AKP Nur Mahmud selaku Kasatgas Pam Obyek Wisata.

Nur Mahmud menegaskan tindakan patroli dan pengamanan juga di fokuskan pada keselamatan keluarga, khususnya bagi pengunjung yang membawa anak-anak.

“Kami ingin memastikan masyarakat dapat menikmati liburan dengan aman dan nyaman, sekaligus mengingatkan agar tetap berhati-hati saat berkunjung di destinasi wisata bersama keluarga,” tambahnya.

Ditambahkan AKP Nur Mahmud, beberapa OW yang ada di Kabupaten Brebes yang mendapat perhatian dan pengamanan selama OKC 2025 diantaranya adalah, Pantai Randusanga Indah dan Wisata Hutan Mangrove di Kecamatan Brebes.

Kemudian Waduk Malahayu dan Pasirgibug di Kecamatan Banjarharjo. Serta OW Kebun Teh Kaligua, Tuk Sirah dan Waduk Penjalin di Kecamatan Paguyangan.

“Dilokasi wisata ini, personil Polri bersinergi dengan dinas terkait dan pengelola berkolaborasi untuk membuat aman dan nyaman para pengunjung,” lanjutnya.

Langkah tersebut di harapkan mampu menciptakan suasana liburan yang tertib dan aman bagi seluruh masyarakat.

“Dengan adanya upaya sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat, di harapkan libur Lebaran 2025 di Brebes dapat berjalan dengan lancar dan menyenangkan bagi semua pihak,” pungkasnya.

(Susi)

Berita Terkait

Jalin Silaturahmi, Kapolsek Pagaden Sambangi Kantor Desa Jabong
Bersama Tiga Pilar Danramil Bersama Anggota Menghadiri Kegiatan Sedekah Hajat Bumi*
Tidak Terima Disebut Habis check In Ended Hajar Teman Hingga Babak Belur
Salasa Babarengan Ngosrek (Sabongbrong) Babinsa Koramil 1903 Darangdan melaksanakan Kegiatan Kerja Bakti*
Mendukbang Gelar Pelayanan MOP Vasektomi untuk 2.000 Pria Se Indonesia Raih Rekor MURI.
Salasa Babarengan Ngosrek (Sabongbrong) Forkopincam Bojong dengan melaksanakan kegiatan kerja bakti*
Bersilaturahmi itu penting   dalam kehidupan 
Mengenang Perjuangan Dan Keteladanan Kartini, Menjadikan Inspirasi Untuk Anak-Anak Kita Kelak.
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 18:41 WIB

Sebelas Warung di Pantai Wonokerto Pekalongan Ludes Terbakar, Polisi Dalami Penyebabnya

Sabtu, 19 April 2025 - 11:54 WIB

Longsor di Lebakbarang Akibatkan Jembatan Penghubung Desa Pamutuh dan Desa Depok Terputus

Selasa, 1 April 2025 - 23:17 WIB

Tragedi di Alun-alun Pemalang: Pohon Tumbang Tewaskan Tiga Jamaah Shalat Id, Siapa Bertanggung Jawab..?

Minggu, 23 Maret 2025 - 03:11 WIB

Lukisan Sarkastik tentang IKN Dipamerkan di Jakarta, Simbol Impian atau Krisis?*

Minggu, 16 Maret 2025 - 01:16 WIB

2 Bocah tewas setelah di temukan terseret air saluran di Kalijaga Kota Cirebon

Minggu, 26 Januari 2025 - 16:44 WIB

Doa Ziarah Kubur Orang Tua, serta Adab dan Tata Caranya

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:28 WIB

Satu Jenazah Korban Longsor di Petungkriyono Kembali Ditemukan, Total Korban Tewas 21 Orang

Rabu, 22 Januari 2025 - 17:53 WIB

Viral Di Medsos, Pelaku Pembunuhan Seorang Wanita di Pallangga Berhasil Di Ungkap Polres Gowa

Berita Terbaru