2 bocah tewas setelah di temukan terseret air saluran di Kalijaga Kota Cirebon
Kota Cirebon patrolinews86.com– 2 orang anak yang terseret arus saluran air di Jalan Asem Gede Gg.Delima RT 05 Rw 03, Kel.Kalijaga, Kec.Harjamukti, Kota Cirebon, Korban yang diketahui sedang bermain hujan hujanan bersama teman-temannya pada Sabtu (15/3) sekitar pukul 14.00 WIB di dekat saluran air yang pada saat itu debit airnya meningkat hingga akhirnya korban terperosok dan terseret arus.
2 bocah tersebut ditemukan terseret arus deras riol atau saluran air dalam kondisi sudah tidak bernyawa pada Sabtu sore saat bermain bersama teman sebaya nya.
Mereka bermain saat wilayah itu sedang hujan lebat. 2 bocah tersebut tergelincir dan terseret arus di selokan dan terbawa beberapa meter dari lokasi kejadian dan lokasi di ketemukan nya tubuh 2 bocah tersebut.
Untuk itu kami mengimbau kepada warga agar selalu waspada di tengah keadaan cuaca ekstrem seperti sekarang. Selalu waspada terutama di daerah rawan bencana. Sekarang daerah kita sedang dilanda cuaca ekstrem,”.
(Agus Mulyanto)