Ini Dia Sosok Aipda Fahrudin, Bhabinkamtibmas Boyolali Yang Jadi Jawara MTQ di Mabes Polri.

- Penulis Berita

Kamis, 18 Agustus 2022 - 21:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

SEMARANG – Patrolinews86.com.
Aipda Fahrudin Hidayat, Bhabinkamtibmas Desa Ketoyan, Polsek Wonosegoro, Polres Boyolali, membawa harum nama Jawa Tengah ketika dirinya tampil gemilang pada grand final Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) yang diselenggarakan Mabes Polri pada 16 Agustus 2022 lalu.

Pada MTQ yang dilaksanakan dalam rangka peringatan HUT RI ke 77 itu, Fahrudin meraih juara dua untuk kategori Bintara Polri.

“Untuk juara pertama diraih Briptu M Husein Syamsuddin dari Polres Banyuasin, sedangkan juara tiga diraih Bripda M Ahlun Nazhar dari Polres Hukum Sungai Utara,” kata Fahrudin usai menerima hadiah dari Kapolri, Kamis (18/08/2022).

Pada penyerahan hadiah yang disiarkan langsung salah satu stasiun televisi itu, Fahrudin mendapat hadiah dari Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo berupa uang pembinaan dan paket umroh gratis.

Dirinya mengaku tak menyangka meraih juara mengingat peserta lain rata-rata berusia jauh lebih muda dan mempunyai suara yang sangat prima.

“Peserta grand final di tingkat mabes penampilannya bagus-bagus. Menjelang grand final, saya hanya dapat ranking 6. Tapi Alhamdulillah, saat grandfinal saya berupaya lebih maksimal dan meraih juara dua,” ungkap pria yang sehari-hari juga menjadi guru mengaji dan hobi bertani ini.

Meski bertugas di Polsek pelosok, figur Aipda Fahrudin bukan sosok asing di Jawa Tengah. Dirinya dikenal sebagai bhabinkamtibmas berprestasi. Dia merupakan juara satu MTQ Umum tingkat Jawa Tengah pada tahun 2012-2014.

Sedangkan di lingkup Polri, Fahrudin merupakan juara satu MTQ Tingkat Polda Jateng yang diselenggarakan pada tahun 2018 dan 2022.

“Kejuaraan MTQ di tingkat mabes ini saya ikuti setelah berhasil menjadi juara di tingkat Polda Jateng,” terang dia.

Fahrudin berharap prestasinya sebagai juara dua MTQ tingkat Mabes Polri ini dapat memberikan inspirasi bagi rekan-rekannya sesama anggota polisi di Jawa Tengah.

“Saya mengajak rekan-rekan untuk meningkatkan ibadah, karena dengan meningkatkan kedekatan dengan Tuhan, akan membawa dampak pada performa kinerja,” tambahnya

Dirinya juga berpesan agar anggota Polri di Jateng untuk senantiasa jujur dan amanah saat bertugas melayani masyarakat.

“Semoga seluruh anggota polri di Jateng selalu menampilkan yang terbaik dan betul-betul menjaga marwah Polri saat bertugas di masyarakat,” tandasnya.( Samira )

Berita Terkait

Penunjukan Pelaksana Tugas Kementerian Imi-Pas Percepat Proses Masa Transisi
Kapolsek Bersama Ketua MUI Hadiri Musyabaqah Tilawatil Qur’an Tingkat Kecamatan Darangdan
Kang Ujang Busthomi Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 2024 di Padepokan Anti Galau Desa Sinnarancang Kecamatan Mundu
Maksimalkan Produk Lokal, Lakpesdam NU Adakan Training Pengolahan Kentang Hitam di Kantor Desa Glintang, Kec Sambi.
Polres Boyolali Berhasil Ungkap Kasus Tindak Pidana Kekerasan Seksual.
Secara Virtual, Kalapas Brebes dan jajaran ikuti Penguatan Tusi Kadivpas Jateng
Dirjen KN: Dorong Transformasi Kemenkeu Menuju Organisasi Berbasis Data
Pemilihan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Dan Badan Legislatif Mahasiswa (BLM) Fakultas Hukum Universitas Nusa Nipa 2024-2029.

Berita Terkait

Jumat, 25 Oktober 2024 - 18:48 WIB

Forum Penyelamat Nativitas Tidak Mengakui Dan Mempercayai Kepemimpinan Kornelia Yasinta Kimang Secara “De Facto Dan De Jure”.

Kamis, 24 Oktober 2024 - 18:02 WIB

Jual Miras, Warung Makan serta Toko Kena Razia Polisi

Rabu, 23 Oktober 2024 - 16:36 WIB

Polri kerahkan ribuan personil dalam acara operasi mantap brata dalam pengamanan pilkada serentak 2024

Rabu, 23 Oktober 2024 - 16:07 WIB

Wujudkan pilkada aman dan damai gugus tugas di bentuk pengawasan pilkada 2024

Rabu, 23 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Polri berhasil meringkus pelaku brand ambasador ,judi online selebgram asal Bogor

Selasa, 22 Oktober 2024 - 19:07 WIB

Satlantas Polres Pekalongan Gelar Cek Kesehatan Gratis Terhadap Pengemudi Supir Angkot

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:25 WIB

Pertanyakan Ijazah Para Paslon Bupati, Puluhan warga Geruduk KPU Batang – batang 

Senin, 21 Oktober 2024 - 06:04 WIB

Subhanallah !!!. Perlakuan bejad pegawai kantor urusan agama terancam masuk bui, Di duga cabuli anak di bawah umur

Berita Terbaru

PEMERINTAH DAN PARLEMEN

Penunjukan Pelaksana Tugas Kementerian Imi-Pas Percepat Proses Masa Transisi

Jumat, 25 Okt 2024 - 16:16 WIB