Meriah! Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal di Klaten Lewat Konser Abah Lala.

- Penulis Berita

Sabtu, 2 September 2023 - 14:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Meriah! Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal di Klaten Lewat Konser Abah Lala.

 

KLATEN – Patrolinews86.com.
Pemerintah Kabupaten Klaten bersama Bea Cukai Surakarta mengadakan sosialisasi gempur rokok ilegal melalui konser Abah Lala di Alun-Alun Klaten, Jumat(01/09/2023) berlangsung meriah.

Dihadiri Gubernur Jawa Tengah, Bupati Klaten, Forkopimda, Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Surakarta, Kepala OPD, Camat, relawan kebencanaan, dan masyarakat.

Seluruh tamu undangan yang hadir larut bernyanyi bersama dengan bintang tamu Abah Lala. Terlebih saat menyanyikan lagu andalan yakni Ojo Dibandingke.

Saat ditemui Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Surakarta,Arif Budiman menyampaikan adanya kegiatan gempur rokok ilegal di Klaten ini bisa menekankan peredaran rokok secara ilegal. “Sasaran dalam kegiatan ini yaitu semua kalangan masyarakat dan dalam kegiatan gempur rokok ilegal ini masyarakat bisa tereduksi agar tidak mengkonsumsi atau mengedarkan rokok secara ilegal,” kata Arif.

Ia juga memaparkan rokok yang tidak memenuhi ketentuan undang-undang atau ilegal memiliki beberapa ciri yaitu rokok tanpa dilekati pita cukai (polos), dilekati pita cukai palsu, pita cukai yang bukan peruntukkannya, pita cukai bekas, dan salah personalisasi. “Dalam hal tersebut Bea Cukai juga bekerja sama dengan pemerintah Kabupaten Klaten, TNI, Polri dan satpol PP Kabupaten Klaten. Untuk memberantas peredaran rokok secara ilegal,” jelas Arif.

Terakhir, acara konser gempur rokok ilegal tersebut juga bersamaan dengan kegiatan jalan sehat bersama Gubernur Jawa Tengah dan pengukuhan relawan kebencanaan desa. Sehingga momen tersebut tepat digunakan untuk sosialisasi gempur rokok ilegal.
( Samira/kominfo )

Berita Terkait

Moke Pusaka Sakral Dan Jantung Budaya Nusa Tenggara Timur.
Baliho Pajak Kendaraan Lunas, Jalan Lebar dan Mulus. Tidak Berlaku Di Rius Jalan Pamanukan -Subang
Ratusan Warga Antusias Hadiri Reses DPRD Agung Supirno SH di Dapil 4 Kec.Harjamukti Kota Cirebon
Sekda Kuningan Paparkan Komitmen Keterbukaan Informasi Publik di Hadapan KI Jabar
Babinsa Koramil 1903 Darangdan Kawal Pembangunan Koprasi Desa Merah Putih
Musim Panen Tiba, Pasukan Loreng Hadir Mendampingi Petani, Jaga Ketahanan Pangan Nasional.
Tim Visitasi Kemenag RI Untuk Harmony Award Kunjungi Klaten.
Ketua Dewan Adat Nasional RI Dukung Inovasi Energi Anak Negeri: “Pemerintah Seharusnya Mendukung, Bukan Menghambat!”

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 22:02 WIB

Moke Pusaka Sakral Dan Jantung Budaya Nusa Tenggara Timur.

Kamis, 13 November 2025 - 17:25 WIB

Ratusan Warga Antusias Hadiri Reses DPRD Agung Supirno SH di Dapil 4 Kec.Harjamukti Kota Cirebon

Kamis, 13 November 2025 - 07:52 WIB

Sekda Kuningan Paparkan Komitmen Keterbukaan Informasi Publik di Hadapan KI Jabar

Rabu, 12 November 2025 - 21:20 WIB

Babinsa Koramil 1903 Darangdan Kawal Pembangunan Koprasi Desa Merah Putih

Rabu, 12 November 2025 - 19:51 WIB

Musim Panen Tiba, Pasukan Loreng Hadir Mendampingi Petani, Jaga Ketahanan Pangan Nasional.

Rabu, 12 November 2025 - 17:38 WIB

Tim Visitasi Kemenag RI Untuk Harmony Award Kunjungi Klaten.

Rabu, 12 November 2025 - 12:02 WIB

Ketua Dewan Adat Nasional RI Dukung Inovasi Energi Anak Negeri: “Pemerintah Seharusnya Mendukung, Bukan Menghambat!”

Rabu, 12 November 2025 - 07:21 WIB

Pemkot Cirebon dan Dinas Terkait Di Minta Turun Tangan Terkait Banjir Di Jalan Kanggraksan.

Berita Terbaru

LINTAS DAERAH

Moke Pusaka Sakral Dan Jantung Budaya Nusa Tenggara Timur.

Kamis, 13 Nov 2025 - 22:02 WIB

HUKUM

Apakah Moke Benar-Benar Layak Diberantas?

Kamis, 13 Nov 2025 - 20:46 WIB