Polres Sikka Gencar Patroli Dan Rangkul Warga Tolak Premanisme, Amankan Wilayah.

- Penulis Berita

Sabtu, 10 Mei 2025 - 21:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polres Sikka Gencar Patroli Dan Rangkul Warga Tolak Premanisme, Amankan Wilayah.

PATROLINEWS86.COM – SIKKA, NTT.
Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta menciptakan iklim investasi yang kondusif, Kepolisian Resor (Polres) Sikka bersama seluruh jajaran Polsek terus menggencarkan kegiatan patroli rutin baik pada siang maupun malam hari.

Langkah ini diambil sebagai bentuk antisipasi terhadap berbagai potensi gangguan kamtibmas, khususnya aksi premanisme dan pungutan liar (pungli) yang meresahkan warga.

Kapolres Sikka : AKBP Moh Muhkson. S.H.,S.I.K.,M.H., menjelaskan bahwa patroli intensif ini merupakan salah satu strategi preventif yang difokuskan pada titik-titik strategis seperti pusat keramaian, kawasan perdagangan, terminal, pelabuhan, perkantoran, serta wilayah rawan kejahatan lainnya.

Premanisme dan pungli bisa mengganggu rasa aman masyarakat serta merusak citra daerah.
Ini berdampak langsung pada keberanian investor untuk masuk dan menanamkan modalnya di Kabupaten Sikka.
Karena itu, patroli ini bukan sekadar menjaga kamtibmas, tapi juga menjaga stabilitas sosial dan ekonomi daerah, ucap Kapolres Sikka.

Dalam kegiatan patroli ini, personel Polres Sikka dan Polsek tidak hanya melakukan pengawasan, tetapi juga menjalin komunikasi langsung dengan warga melalui pendekatan humanis.

Para petugas menyambangi pedagang kaki lima, tukang ojek, sopir angkutan umum, dan kelompok masyarakat lainnya, menyampaikan imbauan untuk tidak terlibat dalam praktik-praktik melanggar hukum, serta mengajak mereka menjadi mitra kepolisian dalam menjaga lingkungan yang aman.

Melalui dialog yang santai dan terbuka, kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama menolak segala bentuk aksi premanisme dan pungli.

Kami juga tekankan bahwa jika ada yang menjadi korban atau mengetahui kejadian seperti itu, segera laporkan kepada polisi terdekat atau melalui layanan call center Polres Sikka, ucap Kapolres Sikka.

Polres Sikka juga rutin memberikan edukasi hukum dan imbauan kamtibmas melalui berbagai media, termasuk media sosial dan spanduk di tempat umum, sebagai bentuk sosialisasi untuk meningkatkan kesadaran hukum masyarakat.

Kegiatan patroli terpadu ini mendapat respons positif dari masyarakat.
Banyak warga menyampaikan rasa aman atas kehadiran polisi yang rutin mengelilingi lingkungan mereka.

Polres Sikka menegaskan bahwa upaya ini akan terus dilakukan secara konsisten dan berkelanjutan, agar Kamtibmas di Kabupaten Sikka aman, nyaman dan bersahabat.

Kami ingin menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan bersahabat, tidak hanya untuk masyarakat lokal tetapi juga bagi pihak luar yang ingin berinvestasi dan membangun di Kabupaten Sikka.
Ini adalah tugas bersama, dan kami siap berada di garis depan, jelas Kapolres.

GELSONIELA.

Berita Terkait

Tulisan Opini di Detik.com Dihapus tanpa Pembelaan, Wilson Lalengke: Dewan Pers Mandul*
Tahanan Kasus Pembunuhan Kabur Dari Rutan Polres Lahat Terbitkan DPO Dan Himbau Masyarakat
Judi Togel Marak di Tegal, Warga Resah, Moral Generasi Muda Terancam: OTK Hubungi Pimred SBI, “Kondisi”, Apakah Aparat nya pun Terkondisi..?
Penganiayaan Terhadap Wartawan Terjadi Lagi Di Ketapang Dimana Keadilan Terhadap Wartawan ?.
Korban Penipuan Sertifikat Tanah di Kuningan Lapor Polisi, GMOCT Kawal Kasus Hingga Tuntas
10 Hari Operasi Aman Candi 2025 Polres Pekalongan Kota Ungkap 2 Kasus Aksi Premanisme, 2 Tersangka Diproses Hukum.
Oknum PNS inisial MMT Pemkab Majalemgka Diduga Jadi Perantara Ijazah Bermasalah Milik Seorang Perangkat Desa*
Polres Batu Bara Laksanakan GKN di Medang Deras, 1 Pemuda Diamankan
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 24 Mei 2025 - 14:23 WIB

Muskorda ke-3 IJTI Cirebon Raya, Kholid Mawardi Terpilih Jadi Ketua

Sabtu, 24 Mei 2025 - 07:32 WIB

Ratusan Personil Polres Pekalongan Amankan Audiensi Warga Sijambe

Jumat, 23 Mei 2025 - 13:55 WIB

Kuwu Bobiet lakukan bantuan swasembada beras lokal untuk masyarakat desa karang reja kecamatan Suranenggala, Kabupaten Cirebon.

Jumat, 23 Mei 2025 - 13:52 WIB

Bhabinkamtibmas Aktif Dampingi Warga Saat Fogging, Wujudkan Lingkungan Sehat dan Aman di Desa Cidadap

Kamis, 22 Mei 2025 - 17:03 WIB

Satreskrim Polres Cirebon Kota Gerak Cepat Ringkus Pelaku Tawuran Konten

Kamis, 22 Mei 2025 - 12:55 WIB

Pemprov Jabar Alokasikan RP 9,3 Milyar Untuk anak Di Panti Sosial

Rabu, 21 Mei 2025 - 15:02 WIB

Sat Binmas Polres Pekalongan Kota Gelar Sambang dan Binluh Kamtibmas Cegah Aksi Premanisme.

Rabu, 21 Mei 2025 - 14:51 WIB

Patroli Malam, Polres Pekalongan Cegah Aksi Premanisme dan Gangguan Kamtibmas

Berita Terbaru

LINTAS DAERAH

Ratusan Personil Polres Pekalongan Amankan Audiensi Warga Sijambe

Sabtu, 24 Mei 2025 - 07:32 WIB