Kapolres Majalengka Hadiri Upacara Peringatan HUT TNI ke-78 di Puncak Terasering Panyaweuyan

- Penulis Berita

Kamis, 5 Oktober 2023 - 18:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Kapolres Majalengka Hadiri Upacara Peringatan HUT TNI ke-78 di Puncak Terasering Panyaweuyan

Majalengka,Patrolinews86.com. – Kapolres Majalengka Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si.,CPHR, menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Puncak Terasering Panyaweuyan, Kecamatan Argapura, Kabupaten Majalengka. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (5/10/2023) dan dipimpin oleh Komandan Korem 063/Sunan Gunung Jati Cirebon, Kolonel (Inf) Andi Asmara Dewa, S.H., M.Han.

Pada acara tersebut, hadir pula Wakil Bupati Majalengka, Dandim dari berbagai daerah di sekitar Majalengka, antara lain Dandim 0604/Karawang, Dandim 0605/Subang, Dandim 0614/Kota Cirebon, Dandim 0615/Kuningan, Dandim 0616/Indramayu, Dandim 0617/Majalengka, Dandim 0619/Purwakarta, dan Dandim 0620/Cirebon. Selain itu, turut hadir Kapolres dari beberapa kota di Jawa Barat.

Peserta upacara terdiri dari personel Korem 063/Sunan Gunung Jati Cirebon, Kodim dari berbagai daerah sekitar Majalengka, dan personel Polres Majalengka. Acara peringatan HUT TNI ke-78 ini mengangkat tema “TNI Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju.”

Pada peringatan HUT TNI tahun 2023, tema tersebut memberikan pesan kuat tentang peran TNI sebagai garda terdepan dalam menjaga kesatuan dan kedaulatan negara, sambil turut serta membangun dan mewujudkan Indonesia yang maju dan demokratis.

Usai upacara, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan Parade Devile dan Panggung Prajurit yang diadakan di Obyek Wisata Buper Panten, Desa Argalingga, Kecamatan Argapura, Kabupaten Majalengka.

“Peringatan HUT TNI ke-78 ini menjadi momentum untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan dan mengukuhkan tekad untuk terus berbakti kepada bangsa dan negara,” ujar Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si.,CPHR.

Melalui peringatan HUT TNI ini, diharapkan akan semakin memperkokoh semangat patriotisme dan kecintaan kepada Tanah Air, serta memacu sinergi antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan stabilitas nasional. Sinergi yang solid ini menjadi kunci utama dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Majalengka.
** Aziz**

Berita Terkait

Berbagi Berkah Ramadhan Danramil 1903 Darangdan-Bojong Bersama Pemerintah Kecamatan Bojong Bagikan Takjil Bagi Pengguna Jalan
Bentuk Kepedulian Danramil Darangdan Melayat Kerumah Duka Warga Yang Meninggal Dunia*
Korem 063/SGJ gelar Silahturahmi dengan Ketua Ormas se wilayah Kota/Kab Cirebon
Perkuat Sinergitas Danramil 1903 Darangdan Bersama Kapolsek Ikuti Zoom Meeting Verifikasi dan ODF*
Jalur Super Kilat Kenaikan Pangkat Teddy Indra Wijaya Tuai Polemik*
Kodim 0614 Kota Cirebon Menyelenggarakan TFG Guna Mengantisipasi Bencana di Wilayah Kota Cirebon
Dandim 0614/Kota Cirebon Laksanakan Peninjauan Stok Beras Bulog di Wilayah Kota Cirebon
Selingkuh Berkali-kali, Senator SA Harus Dipecat ! *

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 16:46 WIB

Bentuk Kepedulian Danramil Darangdan Melayat Kerumah Duka Warga Yang Meninggal Dunia*

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:34 WIB

Korem 063/SGJ gelar Silahturahmi dengan Ketua Ormas se wilayah Kota/Kab Cirebon

Selasa, 11 Maret 2025 - 17:48 WIB

Perkuat Sinergitas Danramil 1903 Darangdan Bersama Kapolsek Ikuti Zoom Meeting Verifikasi dan ODF*

Minggu, 9 Maret 2025 - 16:15 WIB

Jalur Super Kilat Kenaikan Pangkat Teddy Indra Wijaya Tuai Polemik*

Selasa, 25 Februari 2025 - 21:12 WIB

Kodim 0614 Kota Cirebon Menyelenggarakan TFG Guna Mengantisipasi Bencana di Wilayah Kota Cirebon

Senin, 24 Februari 2025 - 17:25 WIB

Dandim 0614/Kota Cirebon Laksanakan Peninjauan Stok Beras Bulog di Wilayah Kota Cirebon

Sabtu, 15 Februari 2025 - 08:09 WIB

Selingkuh Berkali-kali, Senator SA Harus Dipecat ! *

Selasa, 11 Februari 2025 - 16:55 WIB

Jendral TNI Maruli Simanjuntak Rangkul Unang Sunarya Sang Kapten Eks Manusia Senyap Siliwangi*

Berita Terbaru

LINTAS DAERAH

Pembongkaran Hibisc Fantasy Puncak Bogor, Rampung Malam Ini.

Jumat, 21 Mar 2025 - 22:53 WIB