Hari Pers Nasional 2023: SMSI Kabupaten Cirebon gelar bakti sosial di Sekolah Luar Biasa

- Penulis Berita

Jumat, 10 Februari 2023 - 18:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Hari Pers Nasional 2023: SMSI Kabupaten Cirebon gelar bakti sosial di Sekolah Luar Biasa

 

CIREBON, Patrolinews86, Com. – Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Cirebon menggelar kegiatan bakti sosial di Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Kabupaten Cirebon di Sindang Laut Kecamatan Lemah Abang, Jumat 10 Februari 2023.

Kegiatan bakti sosial SMSI Kabupaten Cirebon tersebut digelar dalam rangka peringatan Hari Pers Nasional (HPN) yang biasa diselenggarakan setiap 09 Februari.

Acara dihadiri Wakil Bupati Cirebon, Hj. Wahyu Tjiptaningsih, S.E., M. Si, Sekretaris Camat Lemah Abang, Martin Bhutto, Penasehat SMSI Kabupaten Cirebon, Mustamid A.M, S. Pd, S.H, M.H, C.LA, dan sejumlah tamu undangan lainnya.

Ketua SMSI Kabupaten Cirebon, Toto M. Said mengatakan bakti sosial ini merupakan kegiatan besar pertama setelah dilakukan pemekaran SMSI Kota dan Kabupaten Cirebon pada Desember 2022 lalu.

Dia menuturkan pada peringatan HPN 2023 Pengurus SMSI Kabupaten Cirebon tak ingin hanya melaksanakan kegiatan seremonial semata di internal insan pers, akan tetapi memberikan kontribusi langsung kepada masyarakat lewat kegiatan bakti sosial.

“Sekolah SLB masih jarang diperhatikan maka dari itu SMSI mengajak seluruh elemen untuk peduli terhadap kondisi siswa difabel,” katanya.

Wakil Bupati Cirebon, Hj. Wahyu Tjiptaningsih, S.E, M. Si mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan SMSI Kabupaten Cirebon pada peringatan HPN 2023.

“Peringatan HPN 2023 di Kabupaten Cirebon berlangsung meriah dan ditambah lagi dengan kegiatan bakti sosial SMSI,” ujarnya.

Hj. Wahyu Tjiptaningsih, S.E., M.Si yang lebih akrab disapa Bunda Ayu berharap kepada kalangan pemilik perusahaan media online (siber) yang tergabung dalam SMSI untuk menjaga kondusivitas Kabupaten Cirebon menjelang tahun politik 2024.

“Sebab salah satu kelebihan media siber adalah bisa dibaca masyarakat kapan saja dan di mana saja maka harus lebih bisa mencerdaskan pembaca,” tambahnya.

Terkait program kepedulian terhadap siswa difabel, Bunda Ayu berjanji akan memberikan perhatian dengan mekanisme yang ada sebab SLBN Kabupaten Cirebon berada di bawah naungan Pemprov Jawa Barat.

“Pemda Kabupaten Cirebon tetap bisa memfasilitasi pelatihan kewirausahaan misalnya atau keterampilan lain untuk siswa difabel di SLBN ini dengan menggandeng pihak lain” jelasnya.

Pada saat yang sama, Kepala Sekolah SLBN Kabupaten Cirebon, Euis Marhamah S. Pd berterima kasih atas kegiatan bakti sosial yang diselenggarakan oleh SMSI Kabupaten Cirebon dan dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Cirebon, Bunda Ayu.

Kepedulian dari Pemda Kabupaten Cirebon sangat diharapkan untuk mendorong para siswa difabel memiliki keterampilan dan prestasi di berbagai bidang.

“Meskipun sekolah kami di bawah naungan Pemprov Jabar, akan tetapi siswa yang kami didik merupakan anak-anak dari Kabupaten Cirebon,” pungkasnya.

 

(Susi).

Berita Terkait

Penunjukan Pelaksana Tugas Kementerian Imi-Pas Percepat Proses Masa Transisi
Kapolsek Bersama Ketua MUI Hadiri Musyabaqah Tilawatil Qur’an Tingkat Kecamatan Darangdan
Kang Ujang Busthomi Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 2024 di Padepokan Anti Galau Desa Sinnarancang Kecamatan Mundu
Maksimalkan Produk Lokal, Lakpesdam NU Adakan Training Pengolahan Kentang Hitam di Kantor Desa Glintang, Kec Sambi.
Polres Boyolali Berhasil Ungkap Kasus Tindak Pidana Kekerasan Seksual.
Secara Virtual, Kalapas Brebes dan jajaran ikuti Penguatan Tusi Kadivpas Jateng
Dirjen KN: Dorong Transformasi Kemenkeu Menuju Organisasi Berbasis Data
Pemilihan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Dan Badan Legislatif Mahasiswa (BLM) Fakultas Hukum Universitas Nusa Nipa 2024-2029.

Berita Terkait

Jumat, 25 Oktober 2024 - 18:48 WIB

Forum Penyelamat Nativitas Tidak Mengakui Dan Mempercayai Kepemimpinan Kornelia Yasinta Kimang Secara “De Facto Dan De Jure”.

Kamis, 24 Oktober 2024 - 18:02 WIB

Jual Miras, Warung Makan serta Toko Kena Razia Polisi

Rabu, 23 Oktober 2024 - 16:36 WIB

Polri kerahkan ribuan personil dalam acara operasi mantap brata dalam pengamanan pilkada serentak 2024

Rabu, 23 Oktober 2024 - 16:07 WIB

Wujudkan pilkada aman dan damai gugus tugas di bentuk pengawasan pilkada 2024

Rabu, 23 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Polri berhasil meringkus pelaku brand ambasador ,judi online selebgram asal Bogor

Selasa, 22 Oktober 2024 - 19:07 WIB

Satlantas Polres Pekalongan Gelar Cek Kesehatan Gratis Terhadap Pengemudi Supir Angkot

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:25 WIB

Pertanyakan Ijazah Para Paslon Bupati, Puluhan warga Geruduk KPU Batang – batang 

Senin, 21 Oktober 2024 - 06:04 WIB

Subhanallah !!!. Perlakuan bejad pegawai kantor urusan agama terancam masuk bui, Di duga cabuli anak di bawah umur

Berita Terbaru

PEMERINTAH DAN PARLEMEN

Penunjukan Pelaksana Tugas Kementerian Imi-Pas Percepat Proses Masa Transisi

Jumat, 25 Okt 2024 - 16:16 WIB