Majalengka,Patrinews86.com – Dalam rangka mempercepat program vaksinasi khususnya bagi Anak Usia 6-11 Tahun, vaksinasi serentak di seluruh wilayah Indonesia, yang dipantau secara langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs.Listyo Sigit Prabowo di Soreang Bandung melalui zoom meeting.
Untuk Pelaksanaan Vaksinasi di Polres Majalengka Polda Jabar dilaksanakan di SD Negeri Jatisura 1 Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka dengan target 450 Siswa Siswi, Jumat (7/1/2022).
Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi didampingi PJU Polres Majalengka, Kapolsek Jatiwangi KOMPOL Kustadi dan Danramil Jatiwangi Kapten Inf. Aceng Jaenudin turut memantau langsung pelaksanaan vaksinasi.
Kapolres Majalengka menyampaikan bahwa vaksinasi ini merupakan wujud bakti Polri kepada masyarakat khususnya anak usia 6-11 tahun, guna menciptakan herd immunity atau kekebalan komunal agar Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dapat berjalan lancar, aman dan nyaman.
“Vaksinasi ini merupakan salah satu bentuk kontribusi Polri dalam hal ini Polres Majalengka untuk menyukseskan program vaksinasi nasional, yang ditujukan untuk anak usia 6-11 tahun”, ucap AKBP Edwin Affandi.
Dalam menarik anak anak untuk di vaksinasi pihak kami juga menampilkan badut Spiderman dan BoBoiBoy dipintu masuk dan anak anak juga sangat antusias selain itu pihak kami juga memberikan Susu UHT kepada anak anak yang sudah di vaksinasi.
Halaman : 1 2 Selanjutnya